1. Latar Belakang   

Berdasarkan Perpres No. 87 tahun 2017 tentang Penguatan Pendidikan Karakter yang ditandatangani oleh Presiden Jokowi maka sejak itu perpres tersebut mengikat ke seluruh sekolah. Program ini bertujuan a. Membangun dan membekali peserta didik sebagai generasi emas tahun 2045 dengan jiwa pancasila dan pendidikan karakter yang baik guna menghadapi dinamika perubahan di masa depan; b. Mengembangkan platform pendidikan nasional yang meletakkan pendidikan karakter sebagai jiwa utama dalam penyelenggaraan pendidikan bagi peserta didik dengan dukungan pelibatan publik yang dilakukan melalui pendidikan jalur formal, nonformal, dan informal dengan memperhatikan keberagaman budaya Indonesia; dan c. Merevitalisasi dan memperkuat potensi dan kompetensi pendidik, tenaga kependidikan, peserta didik, masyarakat dan lingkungan keluarga dalam mengimplementasikan PPK.

            Dalam mengimplementasikan PPK ini terdapat nilai-nilai untuk mewujudkan bangsa yang berbudaya melalui penguatan nilai-nilai religius, jujur, toleran, disiplin, bekerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi, komunikatif, cinta damai, gemar membaca, peduli lingkungan, peduli sosial, dan bertanggung jawab. Yang semuanya itu wajib diberikan dalam pelaksanaan proses pendidikan di satuan pendidikan sekolah yang diintegrasikan dalam bentuk kegiatan intrakurikuler, kokurikuler dan ekstra kurikuler. Tidak terkecuali, SMK Negeri 3 Tuban juga melaksanakan perpres tersebut dengan suka cita, karena berjalan sinergi dengan visi dan misi sekolah. Dalam pelaksanaan di Sekolah, nilai-nilai PPK dalam kegiatan intrakurikuler sebagai penguatan nilai-nilai karakter melalui kegiatan penguatan materi pembelajaran, metode pembelajaran yang sesuai dengan muatan kurikulum berdasarkan peraturan perundang-undangan. Dalam kegiatan ekstrakurikuler merupakan penguatan nilai-nilai karakter dalam rangka perluasan potensi, bakat, minat, kemampuan, kepribadian, kerja sama dan kemandirian peserta didik. Sedangkan dalam kegiatan kokurikuler merupakan penguatan nilai-nilai karakter yang dilaksanakan untuk pendalaman dan atau pengayaan kegiatan intrakurikuler muatan kurikulum.

Kegiatan refleksi bimbingan Guru
Kegiatan Sholat Duhah Berjama’ah, kegiatan jum’at barokah

Penyusun : Mohammad Gusti Alamien, S.Pd.

Kepala Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO)